Perspectives News

Striker Timnas Indonesia Resmi Gabung Serdadu Tridatu

 

Bali United FC mendatangkan striker Timnas U23 Jens Raven dari klub Belanda untuk tiga musim kompetisi kasta tertinggi di Indonesia. (Foto: BUTD) 

GIANYAR, PERSPECTIVESNEWS - Bali United FC resmi mengamankan jasa striker muda Timnas Indonesia U23, Jens Raven untuk menyambut musim kompetisi 2025/2026.

Striker keturunan Belanda itu akan berseragam Serdadu Tridatu untuk tiga musim ke depan yang resmi diperkenalkan hari Minggu (13/7/2025) ini. Kabar ini disampaikan langsung oleh Chief Executive Officer (CEO) Bali United FC, Yabes Tanuri.

“Kami resmi memperkenalkan Jens Raven sebagai striker baru untuk Bali United selama tiga musim ke depan. Jens Raven adalah striker potensial yang dibutuhkan tim saat ini dan tim pelatih menilai dia mampu memberikan dampak positif untuk tim Bali United di musim yang baru. Semoga Jens Raven bisa menjawab dan memberikan prestasi untuk tim ini,” jelas Yabes Tanuri.

Jens Raven sendiri berhasil mempersembahkan trofi Piala AFF U19 tahun 2024 lalu untuk Timnas Indonesia U19. Penyerang 187 cm itu sebelumnya membela FC Dordrecht U21 dan mencatatkan 6 gol dari 20 penampilannya di kompetisi Belanda.

Sementara bersama Timnas Indonesia kelompok usia, Jens Raven sudah mengoleksi 8 gol dari 17 penampilannya bersama Garuda Muda.

Pemain berdarah Belanda – Indonesia ini ingin bermain di Indonesia khususnya Bali United karena sosok Coach Johnny Jansen yang kini menjadi nakhoda Bali United FC.

Pengalaman Johnny Jansen dari Eredivisie membuat Jens Raven ingin memulai karier pertamanya di Indonesia bersama Bali United FC.

Selain sosok Johnny Jansen, dua asisten pelatih dari Belanda yaitu Ronnie Pander dan Jeffrey Talan juga menjadi faktor keinginan Jens Raven mantap memilih Serdadu Tridatu sebagai klub baru di lapangan hijau. 

Menarik ditunggu penampilan dari Jens Raven sebagai lini serang bagi Serdadu Tridatu di musim yang baru ini. (djo)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama