Wawali Arya Wibawa saat menghadiri Musda XI DPD Partai Golkar Provinsi Bali Tahun 2025, di Sanur, Minggu (13/7/2025). (Foto: Humas Dps)
DENPASAR, PERSPECTIVESNEWS- Wakil Wali Kota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa menghadiri Musyawarah Daerah (Musda) XI DPD Partai Golongan Karya (Golkar) Provinsi Bali Tahun 2025 yang dibuka langsung Sekjen DPP Partai Golkar, Muhammad Sarmuji di The Meru Sanur, Minggu (13/7/2025).
Musda XI menjadi forum tertinggi di tingkat provinsi untuk menetapkan program kerja dan memilih kepengurusan masa bakti 2025–2030.
Musda XI Golkar Bali berlangsung sehari dengan rangkaian sidang pleno, pembacaan laporan pertanggungjawaban pengurus sebelumnya, pembahasan program kerja lima tahun ke depan, serta penetapan ketua terpilih.
Wakil Wali Kota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa dalam kesempatan tersebut mengucapkan selamat atas terselenggaranya Musda dan berharap agar kegiatan ini dapat menjadi momentum untuk memperkuat sinergi antara pemerintah dan partai dalam membangun Kota Denpasar.
"Semoga Musda XI ini dapat menghasilkan program-program yang strategis dan inovatif untuk terus bersinergi dalam pembangunan Kota Denpasar, sehingga kita dapat mewujudkan kesejahteraan rakyat dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat," ujarnya.
Arya Wibawa berharap bahwa Musda XI DPD Partai Golkar Bali dapat menjadi langkah awal untuk memperkuat kerja sama dan sinergi dalam membangun Kota Denpasar yang lebih baik dan sejahtera. Sejalan dengan visi kota kreatif berbasis budaya menuju Denpasar Maju dengan sepirit Vasudhaiva Kutumbakam bahwa kita semua bersaudara.
"Saya berharap bahwa Partai Golkar melalui wakilnya di DPRD dapat terus menjadi mitra yang strategis bagi Pemerintah Kota Denpasar dalam mewujudkan visi dan misi pembangunan yakni kota kreatif berbasis budaya menuju Denpasar Maju," ujar Arya Wibawa. (ags/hum)