SMARTFREN Perluas Jaringan Perkuat UMKM, Pendidikan dan Pariwisata di NTB

 


XLSMART melalui brand SMARTFREN resmi memperluas jangkauan layanan 4G LTE dan VoLTE hingga tiga kali lebih luas di Provinsi NTB, menjangkau hingga Kabupaten Bima.  (Foto: XLSMART)

BIMA, PERSPECTIVESNEWS- PT. XLSMART Telecom Sejahtera Tbk (XLSMART) melalui brand SMARTFREN resmi memperluas jangkauan layanan 4G LTE dan VoLTE hingga tiga kali lebih luas di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), menjangkau hingga Kabupaten Bima.

Langkah ini menghadirkan internet yang cepat, stabil, dan andal untuk mendukung komunikasi warga, pembelajaran daring, layanan publik, pengembangan UMKM, serta promosi pariwisata sejalan dengan semangat “Bersama, Melaju Tanpa Batas.”

Chief Marketing Officer SMARTFREN XLSMART, Sukaca Purwokardjono, menyatakan, “Perluasan jaringan di Provinsi Nusa Tenggara Barat adalah bagian dari komitmen kami menghadirkan pengalaman digital terbaik. Dengan jaringan yang lebih luas dan kuat, XLSMART dengan brand SMARTFREN ingin mempercepat akselerasi ekonomi daerah mulai dari UMKM, perdagangan, pendidikan hingga pariwisata agar semakin terkoneksi dan kompetitif,” jelas Sukaca di Bima, Selasa (11/11/2025).

Peningkatan kapasitas tersebut dibarengi penguatan transmisi/backhaul untuk menjaga kestabilan layanan di kawasan padat aktivitas. Ke depan, optimalisasi berlanjut ke kecamatan lain dan wilayah sekitar hingga Kabupaten Bima dan Kabupaten Dompu.

Dari sisi pemanfaatan, perluasan jaringan NTB diprioritaskan pada koridor ekonomi dan destinasi wisata meliputi Kota/Kabupaten Bima, Dompu, Sumbawa, Sumbawa Barat, Lombok Timur, Lombok Tengah, Lombok Barat, Kabupaten Lombok Utara, hingga Kota Mataram.

Sebagai bentuk apresiasi kepada masyarakat, SMARTFREN Fun Run 2025 akan hadir di Kabupaten Bima dengan rute lari 5K, bazar UMKM, dan panggung hiburan.

Saat ini, di seluruh wilayah NTB, jaringan XLSMART didukung lebih dari 5.700 BTS, mayoritas merupakan BTS 4G.

XLSMART berkomitmen menghadirkan layanan data dan suara yang cepat, stabil, dan andal melalui penguatan jaringan 4G LTE dan VoLTE, serta kolaborasi dengan berbagai mitra untuk mendorong transformasi digital masyarakat Indonesia.

XLSMART juga telah menyediakan layanan pelanggan di NTB melalui berbagai kanal, antara lain Call Center, Live Chat melalui Website & Aplikasi MySmartfren, MyXL, AXISNET,  dan XL Center serta Galeri Smartfren Terdekat.  (lan)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama